CEP CCIT FTUI Raih Akreditasi dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia

CEP CCIT FTUI berhasil meraih akreditasi dari salah satu lembaga akreditasi di bawah naungan Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemnaker RI). Akreditasi ini untuk penjaminan kualitas semua program yang berjalan di CEP CCIT FTUI dan berlaku sejak tanggal 24 agustus 2022 sampai dengan 5 (lima) tahun kedepan.

Rencana akreditasi tersebut telah dimulai pada Maret 2022, lalu pada April 2022 dibentuk tim akreditasi, yang bergerak bekerja pada bulan April dan mengisi formulir pendaftaran akreditasi dan mengumpulkan berkas pendukung terkait. Hal ini menjadi tantangan tersendiri karena tim akreditasi harus bekerja bersama dan berkoordinasi secara intens di saat pandemi.

Visitasi lembaga akreditasi secara on site telah dilakukan pada 3 Juni 2022, diantaranya pengecekan sarana dan prasarana berbagai kelas dan laboratorium di CEP CCIT FTUI.

Pada 19 September 2022 dilaksanakan penyerahan Sertifikat Akreditasi oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Depok Bapak Drs. Mohamad Thamrin, S.Sos , MM bersama Kepala Bidang Pelatihan Produktivitas dan Bina LPK dr. Tri Astuti Yeniretnowati,MKKK dan Koordinator Produktivitas dan Bina LPK Bachtiar Satria Buana, S.Sos. 

Direktur CEP CCIT FTUI, Dr. Muhammad Suryanegara, S.T., M.Sc., IPU menegaskan tujuan perolehan akreditasi ini bukan semata-mata untuk mendapatkan sertifikat saja, melainkan sebagai komitmen CEP CCIT FTUI dalam meningkatkan mutu pendidikan yang berkelanjutan, dan memantapkan daya saing CEP CCIT FTUI.

“Setelah mendapat sertifikat bukan berarti kerja keras kita selesai, tapi justru kita harus menjaga komitmen untuk terus meningkatkan mutu pendidikan secara berkelanjutan,” ujarnya. Atas pencapaian tersebut, Direktur CEP CCIT FTUI mengapresiasi jajaran dan sivitas akademika CEP CCIT FTUI yang telah bekerja keras menyelesaikan segala proses panjang demi memperoleh akreditasi ini.