Di era digital saat ini, pengembangan aplikasi berbasis web semakin berkembang pesat. Salah satu teknologi yang banyak digunakan dalam membangun aplikasi modern adalah RESTful API, yang memungkinkan komunikasi antara frontend dan backend dengan lebih efisien. Untuk mendukung siswa dalam memahami konsep ini, CCIT FTUI kembali mengadakan Ngoding Bareng (NGOBAR) edisi kedua tahun 2025 dengan topik “RESTful API with Laravel”.
Workshop ini dipandu oleh Raditya Ihza Wibowo, alumni CCIT FTUI angkatan 2022, yang akan berbagi ilmu dan pengalamannya dalam mengimplementasikan RESTful API menggunakan framework Laravel. Acara ini dirancang untuk membantu siswa dan pengembang pemula memahami cara kerja API serta bagaimana mengintegrasikannya dalam proyek aplikasi mereka.
NGOBAR 2#2025 dilaksanakan dalam dua sesi. Sesi pertama diadakan pada hari Selasa, 11 Maret 2025, di Ruang TCR 1 CCIT FTUI. Sesi kedua berlangsung pada hari Rabu, 12 Maret 2025, di Ruang OCR 5 CCIT FTUI. Acara ini terbuka bagi siswa CCIT FTUI yang ingin memperdalam keterampilan di bidang pengembangan backend dan web development.
“Belajar RESTful API dengan Laravel itu bukan cuma soal coding, tapi juga memahami bagaimana aplikasi berkomunikasi secara efisien. Workshop ini akan membahas dasar-dasar API, implementasi di Laravel, serta praktik terbaik dalam pengembangannya. Saya harap acara ini bisa memberikan wawasan baru bagi peserta yang ingin lebih mendalami dunia backend development,” kata Ihza.
Manager Akademik CEP CCIT FTUI, M. Riza Iqbal Latief, S.T, menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya acara ini. “Kegiatan seperti NGOBAR ini sangat penting dalam membekali siswa dengan keterampilan yang relevan di industri teknologi. Dengan memahami dan menguasai RESTful API serta framework Laravel, siswa akan memiliki daya saing lebih tinggi di dunia kerja. Kami berharap acara ini dapat menjadi ajang pembelajaran yang interaktif dan bermanfaat bagi seluruh peserta,” ujar Bapak Riza.
Melalui acara ini, diharapkan peserta dapat memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang pengembangan RESTful API menggunakan Laravel serta mampu mengaplikasikannya dalam proyek nyata. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah bagi siswa untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman dengan sesama peserta maupun pemateri di bidang teknologi. Semoga NGOBAR 2#2025 ini dapat menginspirasi dan memotivasi siswa untuk terus mengembangkan keterampilan mereka serta siap menghadapi tantangan di dunia industri digital.