Pada tanggal 28-29 Mei 2024, CEP-CCIT Fakultas Teknik Universitas Indonesia mengadakan acara NGOBAR #2024 dengan tema “Exploring Game Dev with C#”. Acara ini berlangsung selama dua hari berturut-turut di ruang OCR 5 & TCR 2, yang ditujukan untuk memberikan wawasan dan keterampilan dalam pengembangan game menggunakan bahasa pemrograman C#. Acara ini dibuka dan dibimbing oleh Bapak Riza M. Nurman, pengajar tetap CCIT FTUI dan menghadirkan Radithya Ihza W., Ketua Komunitas Android (Komandro) CCIT, sebagai pemateri. Dalam sesi ini, ia membagikan pengetahuan dan pengalamannya mengenai dasar-dasar serta teknik-teknik pengembangan game menggunakan C#.
Selama dua hari, peserta mendapatkan materi intensif yang mencakup pengantar game development, memahami industri game, konsep dasar, dan elemen-elemen yang terlibat dalam pembuatan game. Selain itu, peserta belajar dasar-dasar bahasa pemrograman C# yang sering digunakan dalam pengembangan game, serta langkah-langkah praktis dan tutorial membuat game sederhana menggunakan C#. Peserta juga memahami bagaimana menggunakan Visual Studio 2022 dan MS SQL Server dalam pengembangan game untuk menambah fungsionalitas dan pengelolaan data permainan.
Agar dapat mengikuti acara ini dengan maksimal, peserta membawa laptop pribadi, menginstal Visual Studio 2022, dan menginstal MS SQL Server. Acara NGOBAR #2024 dirancang untuk memberikan manfaat nyata bagi peserta, seperti pemahaman yang lebih dalam mengenai dasar-dasar dan teknik pengembangan game dengan C#, keterampilan praktis dalam membuat game sederhana, pengetahuan tambahan mengenai penggunaan alat dan platform yang umum digunakan dalam industri pengembangan game, serta kesempatan untuk berinteraksi dan berdiskusi dengan pemateri serta peserta lainnya.
Acara NGOBAR #2024 diharapkan dapat menjadi ajang belajar yang menyenangkan dan bermanfaat bagi semua peserta.